CILEGON, KNO – Perihal salah satu program janji yang terdapat di Kartu Cilegon Sejahtera yakni 5.000 Beasiswa Fuul Sarjana, Walikota Cilegon Helldy Agustian mengatakan untuk mencapai target, kedepan pihaknya akan bekerja sama pula dengan Universitas lain.
“Pasti, wajib, intinya bukan hanya 4 saja, akan kita kembangin lagi, ini kan baru awal” ucap Walikota seusai acara menyapa Mahasiswa di ruang rapat Walikota, Jum’at (22/0/10/2021).
Selain itu Helldy pun menjelaskan bahwa KCS bukan menjadi Prioritas untuk mendapatkan Program Beasiswa Full Sarjana tersebut.
“Tadi kan sudah saya bilang, target kita 5.000, yang punya KCS kurang lebih ada 600 an, ya kita kasih 5.00 dong, kita tidak bicara KCS adalah Prioritas, yang tidak pun bukan berarti gak dapat, ya kita kasih” Jelas nya.
Sementara dalam agenda menyapa Mahasiswa tersebut rupanya masih banyak Mahasiswa yang belum memahami Sistem dari Program Beasiswa Full Sarjana, untuk itu Helldy menuturkan akan menggelar tatap muka dengan 4 Universitas yang telah bekerja sama dalam program Beasiswa.
“Intinya tadi kita mau tatap muka, bukan persyaratan, mereka sudah Fix mendapatkan, tinggal sistemnya seperti apa, nanti kita mau tatap muka peruniversitas” tutur nya.
Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kota Cilegon, Ismatullah menjelaskan dalam waktu dekat ini akan melakukan Sosialisasi melalui pertemuan dengan perguruan tinggi dan para mahasiswa
” Dari hasil Zoom meeting tadi dapat menangkap sinyal berbagai permasalahan detail di tanyakan, makannya nanti akan kita buka lagi kegiatan secara lebih leluasa yang akan kita laksanakan di Setda secara bergilir dengan perguruan tinggi dan Mahasiswa nya” Tutur Ismatullah. (An/Red)