CILEGON, KNO – Menjelang hari raya Idul Fitri, Walikota Cilegon Helldy Agustian melepas keberangkatan warga Cilegon yang ikut dalam program mudik gratis Pemkot Cilegon bertempat di depan Kantor Walikota, Sabtu (30/04/2022)

Dikatakan Helldy, Pemkot Cilegon menyediakan sebanyak 11 angkutan Bus Gratis yang akan mengantarkan warga Cilegon ke kampung halaman nya ke beberapa Provisi.

“Alhamdulillah kita menyediakan 11 mobil Bus, ide ini baru dapat tanggal 27 rapat dengan teman-teman, kuramg lebih ada 500 warga yang berangkat” Ucap Helldy

Bantuan program Mudik gratis ini di jelaskan Helldy berkat kontribusi dari sejumlah perusahaan, selain itu pihak nya pun memberikan bantuan untuk berbuka puasa untuk diperjalanan

“Ya ada uang saku untuk berbuka bareng, dari BJB dari BRI, BNI, Alhamdulillah, dalam kesempatan ini saya juga mengucapkan kepada perusahaan yang telah merealisasikan mudik gratis, semoga kedepan akan menjadi agenda tahunan” tutur nya (An/Red)

Facebook Comments

By admin

Leave a Reply