CILEGON, KNO – Paguyuban Pedagang Pasar Baru Cilegon (P3BC) mengapresiasi langkah Walikota Cilegon Helldy Agustian yang telah 2 kali melakukan sidak ke Pasar baru Cilegon atau yang biasa di kenal dengan Pasar Baru Kranggot.

“ Tentu ini hal yang Positif, Sudah 2 Kali Pak Helldy lakukan sidak ke Pasar Kranggot, padahal belum genap 1 bulan beliau mejabat sebagai Walikota Cilegon “ Ucap Deni Basriadi Ketua P3BC

Dengan banyaknya persoalan yang terjadi di Pasar Kranggot, lanjut Deni, tentu Walikot Cilegon akan lebih mengetahui permasalahan yang lebih mendasar, mulai dari Penataan Pedagang, Sampah dan sebagainya, sehingga bisa melakukan tindakan dan memerintahkan Organisasi perangkat daerah (OPD) yang terlibat di dalamnya utnuk segera membenahi

“ Tentu mereka (OPD, Red) yang meiliki kewenangan jangan ABS ( Asal Bapak Senang ), padahal kenyataannya ya bisa di lihat kan Oleh pak Wali kemarin” Tutur Deni, Senin (15/03/2021)

Sementara P3BC sendiri menurut  Deni sudah mengetahui segala permasalahan yang terjadi di Pasar Baru Kranggot sejak lama, dan telah meminta pada pihak terkait dalam hal ini Disperindag maupun UPTD Pasar agar dilakukan pembenahan dari segala sektor.

Walikota Cilegon Helldy Agustian Saat Melakukan Sidak Ke Pasar Kranggot Tanpa Protokkoler, Minggu (14/03/2021)

“ Udah paham kami, sejak Kepala Dinas, kepala UPTD pasar yang sebulmnya sampai sekarang , dan selalu menyampaikan hal itu, memang ada langkah yang dilakukan saat itu oleh mereka terutama penertiban pedagang yang ada dibantaran kali, tapi ya begitu, itu berjalan hanya sesaat saja,  2 minggu setelahnya ya mereka kembali lagi berdagang di bantaran kali” Terang nya

Oleh sebab itu P3BC menyarankan agar Pembenahan Pasar Baru Kranggot di lakukan secara matang, jangan sampai Visi Misi Helldy – Sanuji untuk menjadikan Pasar Modern tidak tercapai.

‘Perencanaannya tentu harus matang, jangan tergesa – gesa, solusinya tentu mereka sudah paham, tinggal kesungguhannya saja dalam bekerja, agar dengan adanya pasar ini manfaatnya bisa dirasakan oleh semua masyarakat maupun Pedagang, dan kami pun P3BC siap bekerja sama dengan Pemerintah Kota Cilegon untuk menjadikan Pasar Tradisonal ini menjadi pasar yang Modern di Kota Cilegon” Tutup Deni

Untuk diketahui Walikota Cilegon Helldy Agustian telah 2 kali lakukan sidak ke Pasar terluas se-asia tenggara tersebut, yang terakhir dilakukan Helldy pada minggu kemarin, (14/03/2021). kedatangan Helldy kali ini tanpa dikenali, karena ia tidak membawa protokoler pengawalan dan juga tak memakai seragam dinas. Pemantauan pagi ini dilakukan Helldy di Pasar Kranggot Cilegon.

Deni Basriadi ( Tengah ) – Ketua P3BC

Usai melihat-lihat sendiri kondisi dan keadaan pasar, serta berdialog dengan sejumlah pedagang, Helldy membuat vlog saat dirinya di Pasar Kranggot. Helldy menemukan sendiri kesemrawutan yang terjadi di Pasar Kranggot yang selalu dikeluhkan selama ini.

Mengetahui Pimpinannya melakukan Sidak, Para pejabat 4 OPD secara mendadak melakukan rapat di Rumah Dinas Walikota Cilegon, Minggu (14/3/2021) siang nya, ke empat OPD tersebut diantaranya Disperindag, Dishub, Dispol PP, dan Inspektorat.

Dan dari rapat ke 4 OPD tersebut, Kisnews Online menerima Pesan Whattsapp yang berisi hasil rapat dimana mereka akan melaukukan langkah – langkah seperti penertiban  pedagang di sepanjang bantaran kali, membersihkan hanggar yang nantinya akan di pergunakan oleh para pedagang tersebut serta akan melakukan Koordinasi dengan ASDA 2 Kota Cilegon. (Ang/Red)

Facebook Comments

By admin

Leave a Reply