CILEGON, KNO – Bantuan operasional Pendidikan ( BOP ) untuk 27 pondok pesantren dan 26 Madrasah Diniyah Ta’limiah (MDT) kepada sejumlah lembaga pendidik agama di Cilegon yang diserahkan pada Jumat kemarin, (18/09/2020) ternyata dipersoalkan oleh beberapa pihak.

Bantuan tersebut lantaran penyerahan yang dilakukan oleh anggota DPR RI dari Partai Amanat Nasional ( PAN ), Yandri Susanto yang menyertakan juga Pasangan Iye – Awab selaku Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon yang diusung 3 Partai, Salah satunnya PAN.

Salah satu yang menyoroti Acara pemberian Bantuan itu adalah Ketua Tim Pemenangan pasangan Bacalon Ati-Sokhidin, Isro Mi’raj. Isro memandang apa yang dilakukan oleh politisi PAN tersebut, kental dengan nuansa politik.

“Memang terindikasi menggunakan dana APBN demi kepentingan pilkada yang calonnya diusung oleh PAN,” katanya kepada Awak Media.

Alasan yang menguatkan tudingan Isro tersebut adalah lokasi kegiatan yang dilaksanakan di Anyer Kabupaten Serang, tetapi yang mendapat bantuan adalah lembaga pendidikan agama yang ada di kota Cilegon.

“Saran saya kepada saudara Yandri, langsung turun saja jadi ketua timses di Cilegon. Jangan malu-malu dan jangan setengah-setengah, biarpun beliau politisi nasional tapi ini berbeda, bukan pileg tetapi pilkada,” kata Isro. (*Red)

Facebook Comments

By admin

Leave a Reply