CILEGON, KNO – Ketua DPD PAN Kota Cilegon, Alawi Mahmud, mencermati beberapa hal yang harus di lakukan oleh pemerintah Kota Cilegon kedepan, salah satunya sektor Pendidikan. Menurut Alawi, Cilegon sebagai kota Industri seharusnya bisa mengefektifkan dan kembangkan Balai latihan kerja yang menurutnya sangatlah mendesak.
“ Cilegon sebagai Kota kecil yang di penuhi dengan Industri, karna itu harus memperbaiki sendi-sendi dari sektor pendidikan, bukan hanya melalui pendidikan Formal tapi juga ada beberapa sektor yang harus kita kembangkan, di antaranya Balai latihan kerja melaui Dinas pekerjaan umum, dan itu saya lihat serta pelajari sampai saat ini kurang Efektif dan tidak maksimal” Ucap Alawi saat di wawancarai Kisnews online, Jumat ( 15/01/2021)
Dari beberapa pelajar yang tidak bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi, Alawi mengatakan bahwa dengan adanya Balai latihan kerja di setiap kecamatan, itu bisa di manfaatkan oleh para Pelajar tersebut dan dalam pelatihannya bisa sesuaikan dengan kebutuhan di kecamatan itu sendiri
“ Balai latihan kerja itu bisa di manfaatkan oleh mereka yang tidak bisa melanjutkan di jenjang pendidikan yang lebih tinggi, program latihannya pun harus di sesuaikan dengan kebutuhan di setiap kecamatan itu sendiri, salah satu contoh di kecamatan Ciwandan, banyak industri di sana, ini penting buat mengeduskasi anak – anak kita untuk bisa beradaptasi dengan Industri itu sendiri “ Terang Alawi Mahmud
Dengan adanya kemiripan antara Visi Misi Helldy – Sanuji sebagai walikota terpilih dengan PAN Kota Cilegon, dirinya optimis segala program bisa terwujud, salah satunya balai latihan kerja yang efektif dan maksimal , tentu lanjutnya, di dahului dengan terus berkomunikasi dan adanya sumbangan pemikiran dari berbagai pihak.
“ Saya selalu berkomunikasi dengan pak Helldy, pak Helldy juga terbuka untuk berdiskusi tentang roda pemerintahan cilegon kedepan, hakekatnya kita harus bersama – sama menyumbangkan pemikiran dan gagasan untuk merealisasikan segala program, saya berharap stabilitas pemerintahan cilegon kedepan tidak terganggu dengan ambisi golongan tertentu, yang bisa saja menghambat stabilitas pemerintahan, kalau program bagus ya harus kita Amini oleh semua pihak, demi percepatan pembangunan, demi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat” tutur Alawi Mahmud (An/Red)