Walikota Cilegon Helldy Agustian Saat Memberi Sambutan di Acara Bawaslu Cilegon

CILEGON, KNO – Walikota Cilegon Helldy Agustian menghadiri kegiatan ekspos pengawasan pelaksanaan Pilkada tahun 2020 di masa covid-19 yang diselenggarakan Bawaslu Kota Cilegon, Dalam sambutan nya Helldy Agustian ungkap beberapa hal. Termasuk, soal seruan urgensi Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon kedepannya.

Helldy menilai, Pilkada 2020 dengan situasi covid-19, Bawaslu yang sangat fair, selain itu Helldy pun mengajak pada masyarakat agar perbedaan saat Pilkada lalu segera dilupakan

“Perlu diapresiasi sampai ketua KPU aja dilaporin. Sudah kita lupakan semua tidak ada 1, 2, 3 dan 4 konstitusi mengatakan Helldy Sanuji sebagai kepala daerah
Cilegon,” ungkap Helldy, Selasa, (16/03/2021).

Helldy pun mengatakan agar bersama menjadikan kota Cilegon sebagai rumah bersama yang perlu dijaga, dari semua elemen perlu bersatu untuk membangun Kota yang di kenal sebagai Kota Industri ini, agar Cilegon bisa terus bersaing dengan daerah lain.

Sementara Dengan angka partisipasi pada Pilkada di Cilegon yang mencapai 7,6, ia ucapkan terimakasih untuk KPU.

“Dalam hal kebenaran, tidak ada intervensi atau intimidasi dan semua masyarakat Cilegon mulai cerdas, karena ternyata yang duitnya sedikit yang menang. Ini tentu perlu kerja nyata dan real,” kata Helldy.

Helldy mengajak pad masyarakat agar mendukung program-program yang akan dikeluarkan Pemkot Cilegon, karena saat ini Produk Domestik Regional Bruto (PRDB) Cilegon ada diurutan ke-enam se-Indonesia.

“Ada perputaran uang yang luar biasa disini, dengan Pandeglang selisih 300 miliar dengan jumlah penduduk kita yang lebih sedikit, tapi kenapa kemiskinan dan pengangguran kita lebih tinggi dibandingkan Pandeglang. Dan yang masalah adalah ketimpangan gini ratio meningkat dari 0,6 jadi 0,39 persen,” papar Helldy.

Lebih lanjut Helldy juga mengapresiasi hasil kerja Bawaslu dan KPU serta kemitraan yang telah terbangun, ia berharap keberhasilan di 2020 lalu bisa ditingkatkan untuk mengawal program pembangunan, agar on the right track karena tantangan yang dihadapi kedepan tak ringan.

“Saya ucapkan terima kasih semua masyarakat Cilegon yang menggunakan haknya saat Pilkada lalu, apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya. Semoga Cilegon kedepan jauh lebih sejahtera ini pilihan rakyat,” pungkasnya. (Ang/*)

Facebook Comments

By admin

Leave a Reply