CILEGON, KNO – PT Krakatau Sarana Properti (KSP) memberikan bantuan CSR nya kepada salah satu Warga di RT.11 / RW. 01 kelurahan Tegalbunder Kecamatan Purwakarta, Selasa (18/01/2022)

Usep Supriadi selaku perwakilan dari PT KSP menyampaikan bahwa pemberian bantuan ini dimaksudkan sebagai bagian dari tanggung jawab sosial PT KSP untuk bersama sama berbagi dan saling membantu terutama kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan, kegiatan ini pun bekerjasama dengan Karang Taruna Kecamatan Purwakarta

“Kegiatan PT KSP ini bekerjasama dengan Karang Taruna Kecamatan Purwakarta, ini sebagai tanggung PT KSP terhadap masyarakat guna meringankan beban mereka yang membutuhkan,  melalui program CSR” Ucap Usep

Sementara Rifqi rafsanjani selaku sekretaris karang taruna kecamatan Purwakarta mengapresiasi PT KSP dan sejumlah pihak terutama PT KSP yang telah memberikan bantuan kepada salah satu warga di kelurahan tegalbuder

“Jelas kami mengapresiasi, dan berharap pihak PT KSP serta pihak lain nya bisa terus melalkukan kegiatan Sosial ini guna meringan kan warga yang memang membutuhkan bantuan” harap nya

Iwa Sugriwa selaku sekretaris lurah kelurahan Tegal bunder yang hadir pula dalam kegiatan bantuan tersebut juga menyampaikan banyak terimakasih kepada PT KSP yang sudah bersedia membantu warga warga Tegal bunder yang membutuhkan

“disamping kegiatan bantuan ini, saya mengajak kepada kita semua agar bisa lebih peduli kepada sesama” Ucap nya (Red)

Facebook Comments

By admin

Leave a Reply